Lapadnews.com, Palembang - Program Makan Bergizi Gratis (MBG), salah satu program prioritas dari Presiden Prabowo, kini telah menyentuh SD Negeri 240 Talang Kelapa, Palembang.
Selama dua hari terakhir, siswa-siswi di sekolah ini mulai menikmati menu makanan bergizi yang disiapkan langsung oleh tim MBG Talang Kelapa.
Kepala Sekolah SDN 240, Sundari, S.Pd., M.Pd., menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada pemerintah pusat serta Dinas Pendidikan Kota Palembang atas kehadiran program ini di sekolah yang ia pimpin.
Ia menyebutkan bahwa pihak sekolah melakukan pengecekan awal terhadap makanan sebelum dibagikan kepada siswa, sebagai bentuk kontrol kualitas sederhana demi memastikan keamanan dan kebersihan makanan.
"Anak-anak sangat senang dengan menu yang disediakan. Menunya juga bervariasi agar mereka tidak bosan. Kemarin ada ayam, susu, dan buah-buahan. Hari ini menunya telur sebagai sumber protein utama," ungkap Sundari dengan ramah.
Namun demikian, Sundari memberikan beberapa masukan terkait pelaksanaan program MBG.
Menurutnya, pelaksanaan program akan lebih efektif dan efisien jika dilakukan langsung di masing-masing sekolah.
Alasannya, pihak sekolah lebih memahami kondisi dan kebutuhan siswanya, termasuk jumlah pasti siswa yang hadir setiap hari, yang bisa saja berubah karena jadwal ujian atau kelas yang libur.
Ia juga menyoroti tantangan yang dihadapi oleh tim dapur MBG dalam hal pengiriman makanan dalam jumlah besar ke berbagai sekolah dengan waktu masuk yang berbeda-beda.
“Kalau terus-menerus seperti ini, saya khawatir tim MBG akan kelelahan. Efektivitas dan efisiensi bisa lebih terjaga jika pelaksanaan diserahkan ke sekolah masing-masing,” jelas Sundari.
Pernyataan senada juga disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Misi Banyuasin, yang sempat berdiskusi di ruang tunggu Pemkab Muba.
Ia menilai bahwa desentralisasi pelaksanaan program MBG ke sekolah-sekolah bisa menjadi solusi yang lebih baik dalam jangka panjang.
Program MBG terus bergulir di berbagai daerah sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas gizi anak-anak Indonesia, dan masukan dari berbagai pihak di lapangan diharapkan dapat memperkuat implementasi program ini ke depannya.
(*Hardi)
Social Header