Lapadnews.com, Banyuasin — Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, meresmikan peluncuran Gerakan Indonesia Menanam (Gerina) pada Rabu (23/4/2025) di kawasan Bomba City, Sungai Pinang, Kabupaten Banyuasin.
Gerina merupakan program inovatif yang bertujuan mendukung kemandirian pangan nasional melalui pemanfaatan teknologi pertanian modern.
Gerina digagas oleh Ustadz Dr. Adi Hidayat, Lc., M.A. melalui riset pertanian yang dikembangkan bersama Universitas Dakwah, serta didukung penuh oleh Bomba Grup, perusahaan milik Setiawan Ichlas atau yang akrab dikenal sebagai Iwan Bomba.
![]() |
Ustadz Adi Hidayat dalam Acara Lauching Gerina |
Dalam pidatonya, Presiden Prabowo menegaskan bahwa gerakan ini sejalan dengan prioritas pemerintah untuk mencapai swasembada pangan sebagai bagian dari Asta Cita.
Ia mengajak seluruh masyarakat untuk bergotong royong mendukung Gerina agar ketahanan pangan Indonesia bisa dibangun dari tingkat keluarga hingga nasional.
“Kita tidak perlu mencari masalah dengan negara lain. Kita hadapi tekanan global dengan diplomasi. Tapi kita juga harus memastikan negara kita kuat dan mandiri,” ujar Prabowo disambut tepuk tangan meriah dari ribuan peserta yang hadir.
Acara peresmian Gerina turut dihadiri sejumlah pejabat negara, antara lain Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Desa dan PDTT Yandri Susanto, Menteri Pertanian Amra Sulaiman, Gubernur Sumsel Herman Deru, dan Wakil Gubernur Cik Ujang.
Hadir pula Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin, H. Askolani Jasi dan Neta, serta anggota DPR RI dari Komisi IV, Hj. Kartika Sandra Desi yang juga menjabat Ketua DPD Partai Gerindra Sumsel.
![]() |
Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin, H. Askolani Jasi dan Neta |
Saat diwawancarai, Presiden Prabowo menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam implementasi program ini. Menurutnya, pendekatan sistematis dari kota hingga rumah tangga akan memperkuat ketahanan pangan nasional.
“Dengan teknologi yang dimiliki Gerina, kita bisa memastikan ketersediaan pangan dengan harga terjangkau untuk semua lapisan masyarakat,” ujarnya.
Terkait potensi daerah, Prabowo menyatakan kekagumannya terhadap Sumatera Selatan.
“Sumsel ini luar biasa. Dengan pertumbuhan penduduk yang tinggi, gerakan seperti ini sangat penting untuk memastikan ketersediaan pangan secara mandiri,” kata Presiden menutup pernyataannya.
(*Hardi)
Social Header